Inggris

MU Kepincut Pogba

sukma - Jumat, 05 Agustus 2016

>MU Kepincut Pogba - Manchester United masih terus dikabarkan akan merekrut Paul Pogba dari Juventus. Berapapun harga pemain asal Prancis, The Red Devils diminta untuk menebusnya.

>Manajer MU, Jose Mourinho, sudah bilang bahwa tim asal kota Manchester itu akan membeli satu pemain lagi. Setelah membeli tambahan pemain depan dan pemian belakang, MU kini mengincar tambahan pemain belakang.

>Satu nama yang diincar adalah gelandang Juve, Pogba. Pemain itu memang sudah menjadi incaran Mourinho sejak masih menangani Chelsea.

>Transfer Pogba itu disebut akan membuat MU mengeluarkan uang sebesar 100 juta poundsterling. Nilai yang dinilai oleh banyak orang kemahalan.

>Juve memang butuh banyak pemasukan karena habis mendatangkan Gonzalo Higuain dengan nilai transfer 75 juta poundsterling.

>Soal transfer Pogba, eks pemain MU, Rio Ferdinad, memberikan saran agar petinggi klub segera membeli Pogba tanpa mendengarkan pihak-pihak yang bilang harga pemain 23 tahun itu mahal.

>“Tidak penting apa yang orang katakan soal uang yang akan didapatkan Juventus dari Paul Pogba. Sebab, itu akan jadi nilai dari pemain seberkualitas dirinya,” ujar Ferdinand kepada ESPNFC.

>“Tidak lama lalu, banyak orang bilang United cukup pelit ketika belanja. Jadi, saya bilang, gaet Pogba berapa pun harganya.”

>“Dia bisa saja menjadi gelandang terbaik di dunia dalam 10 tahun ke depan dan jika dia menghabiskannya di United, bakal jadi investasi yang bagus kalau membelinya sekarang,” tambah eks kapten MU itu.

>

>(sumber:football5star)

Bagikan

Baca Original Artikel