Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
BolaSkor.com - Manchester City dikabarkan selangkah lagi mendatangkan pemain belakang Crystal Palace, Marc Guehi, pada jendela transfer musim dingin 2026. Kedatangan Guehi semakin menegaskan Man City adalah tim bertabur bintang.
Manchester City terus bergeliat di jendela transfer meskipun dibayangi kasus pelanggaran keuangan.
Baca Juga:
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Alasan Antoine Semenyo Bisa Langsung Gacor di Manchester City
Terbaru, The Citizens dikabarkan sangat dekat untuk mengamankan jasa Marc Guehi. Man City akan mengeluarkan 20 juta pound sterling untuk pemain tim nasional Inggris itu.
Angka tersebut terbilang tinggi untuk pemain yang kontraknya akan berakhir pada musim panas kali ini.
Manchester City Sangat Aktif Belanja Pemain

Marc Guehi (@CPFC)
Sebelumnya, Manchester City berhasil merekrut Antoine Semenyo. Hebatnya, Semenyo cepat beradaptasi dengan taktik yang dikembangkan Pep Guardiola.
Berdasarkan laporan BRFootball, jika transfer Guehi terealisasi, Manchester City telah merekrut 14 pemain baru dalam kurun waktu satu tahun terakhir.
Menariknya, deretan pemain baru tersebut bisa membuat starting XI tim yang bertabur bintang.
Berikut adalah starting XI Manchester City dari hasil belanja pemain dalam satu tahun terakhir:
Manchester City XI
Kiper: Gianluigi Donnarumma
Bek: Abdukodir Khusanov, Viktor Reis, Marc Guehi, Rayan Ait-Nouri
Gelandang: Sverre Nypan, Nico Gonzalez, Tijjani Reijnders
Striker: Rayan Cherki, Antoine Semenyo, Omar Marmoush
Cadangan: Marcus Bettinelli, James Trafford, Juma Bah