Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
BolaSkor.com - Manchester City akan menjamu Brighton and Hove Albion di Etihad Stadium pada pekan ke-21 Premier League 2025-2026, Kamis (8/1) pukul 02.30 WIB.
Manchester City berambisi memperpendek jarak dari Arsenal di puncak klasemen.
Dua hasil imbang beruntun melawan Sunderland dan Chelsea membuat tim asuhan Pep Guardiola tertahan di posisi kedua, terpaut enam poin dari sang pemuncak klasemen.
Baca Juga:
AC Milan Pantau Bek Manchester City yang Inginkan Menit Bermain Lebih Banyak
Krisis Pemain Belakang, Manchester City Percepat Perburuan Marc Guehi
Pep Guardiola Cemas Lini Belakang Manchester City Rontok Usai Ditahan Chelsea
Tidak pelak lagi, kemenangan menjadi harga mati sebelum Arsenal bertemu Liverpool sehari berikutnya.
Menghadapi Brighton, City sangat diuntungkan karena akan bermain di Etihad yang menjadi benteng kuat.
Manchester City belum pernah kalah dalam 15 pertandingan kandang melawan Brighton di Premier League, 12 di antaranya berakhir dengan kemenangan, yang merupaka rekor terbanyak.
City Produktif saat Lawan Brighton

Erling Haaland (x/ManCity)
Tuan rumah terbilang produktif, telah mencetak gol di semua 17 pertandingan Premier League mereka melawan Brighton.
Menghadapi Brighton, City datang dengan dua hasil imbang dan bertekad mengakhiri renteran tersebut.
Dalam karier pelatih Pep Guardiola, hanya pada April 2017 dan Desember 2023 dia pernah bermain imbang dalam tiga pertandingan berturut-turut.
Meski bagitu, City wajib waspada, karena dalam tiga pertemuan terakhir di Premier League, City gagal mengalahkan Brighton.
Untuk bisa meraih tiga poin, City tentu mengharapkan performa apik dari Erling Haaland yang telah mencetak gol di empat pertandingan terakhirnya melawan Brighton.
Namun, Erling Haaland gagal mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhirnya di Premier League.
Dalam kariernya di kasta tertinggi, Haaland belum pernah mengalami empat pertandingan berturut-turut tanpa mencetak gol.