Liverpool Kalah, Virgil van Dijk 'Salahkan' Angin
BolaSkor.com - Liverpool menelan kekalahan 2-3 saat tandang ke markas Bournemouth pada laga lanjutan Premier League, Minggu (25/1) dini hari WIB.
Dengan hasil ini Liverpool masih belum bisa meraih kemenangan di Premier League sepanjang 2026.
Meski kalah penguasaan bola, Bournemouth justru mampu memecah kebuntuan pada menit ke-26 buntut dari kesalahan Virgil van Dijk dalam menghalau bola.
Baca Juga:
Ditekuk Bournemouth, Liverpool Tanpa Kemenangan di Lima Laga Beruntun
Hasil Pertandingan: Real Madrid ke Puncak Klasemen, Liverpool Telan Kekalahan Pertama pada 2026
Arne Slot Beberkan Rencana Liverpool di Ujung Bursa Transfer Januari
Bournemouth mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-33 lewat tendangan Alejandro Gimenez.
Liverpool berhasil memperkecil ketertinggalan menjelang berakhirnya babak pertama lewat tandukan Van Dijk dan menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas Dominik Szoboszlai pada menit ke-80.
Bournemouth mampu mengemas gol penentu kemenangan pada menit ke-90+5.
Meski ikut menyumbang gol, Van Dijk tampil buruk pada laga ini, termasuk membuat kesalahan yang menjadi awal petaka.
'Gara-gara' Angin

Soal kesalahannya, Van Dijk menyebut itu terjadi karena angin kencang yang menjadi dirinya sulit mengantisipasi bola.
Pada gol pertama Bournemouth, Van Dijk gagal menyapu bola dan mencoba membiarkan bola keluar lapangan, tapi Alex Scott berhasil merebut bola dan memberi assist kepada Evanilson.
"Gol pertama menurut saya itu bola yang sulit untuk dinilai dalam situasi tersebut. Anginnya juga menyulitkan. Saya bertanggung jawab penuh meskipun itu bola yang sulit untuk diperhatikan," kata Van Dijk.
Pendapat Van Dijk mendapatkan dukungan dari sang pelatih Arne Slot.
Sang pelatih merasa pemain timnas Belanda itu tidak sepenuhnya salah pada gol pertama.
"Tidak sepenuhnya adil jika Virgil disalahkan atas gol pertama. Anda bisa melihat sepanjang pertandingan betapa besar pengaruh angin," ujar Slot.
"Dia bukan satu-satunya yang kesulitan menghadapi angin."