Jadwal Inggris Berita

Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025

Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025

BolaSkor.com - Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.

Chelsea datang ke laga ini dengan motivasi tinggi setelah gagal meraih kemenangan dengan hanya bermain imbang 2-2 melawan Qarabag di ajang Liga Champions.

Meski di Premier League tampil tidak konsisten dengan catatan tiga kemenangan dan tiga kekalahan dalam enam laga terakhir, Chelsea tetap menjaga posisi di papan atas.

Baca Juga:

Terus Merotasi Pemain, Skuad Chelsea Seharusnya Mulai Mempertanyakan Enzo Maresca

Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag

Qarabag Ukir Rekor Lawan Tim Inggris, Chelsea Dinilai Lengah Hadapi Tuan Rumah

Kemenangan 1-0 atas Tottenham Hotspur pekan lalu cukup mengangkat moral tim dan membawa mereka naik ke peringkat ketujuh klasemen sementara Premier League.

Di kubu lawan, Wolverhampton Wanderers tengah dalam masa krisis.

Kekalahan 0-3 dari Fulham akhir pekan lalu menjadi kekalahan keempat beruntun mereka dan berbuntut pemecatan pelatih Vitor Pereira.

Wolves belum meraih kemenangan sepanjang musim ini, hanya meraih dua poin dari 11 laga, dan kini terpuruk di dasar klasemen.

Sejak April, Wolves sudah 14 pertandingan tanpa meraih kemenangan di Premier League.

Chelsea Lebih Superior

Enzo
Enzo Maresca (chelseafc.com)

Melihat ke belakang, Chelsea memang lebih superior daripada Wolves.

Wolves hanya menang satu kali dari 11 laga tandang di Premier League melawan Chelsea.

Satu-satunya kemenangan terjadi pada Februari 2024, saat itu Wolves menang 4-2.

Jadwal dan Link Streaming Chelsea vs Wolves

Pertandingan Chesea vs Wolverhampton Wanderers ini bisa disaksikan melalui live streaming dengan informasi sebagai berikut.

Pertandingan: Chesea vs Wolverhampton Wanderers

Hari dan tanggal: Minggu, 9 November 2025

Kick-off: 03.00 WIB

Stadion: Stamford Bridge

Link streaming: Vidio

Bagikan

Baca Original Artikel