Kondisi MU Bikin Scholes Cemas
Kamis, 21 Agustus 2014
- >Manchester - Legenda Manchester United, Paul Scholes mengaku cemas dengan kondisi mantan timnya. Bahkan, Scholes khawatir MU bakal terpuruk seperti yang pernah dialami oleh Liverpool.
Musim lalu adalah momen terburuk bagi Setan Merah. Diasuh David Moyes, mereka hanya mampu finis di posisi tujuh klasemen akhir Premier League. Padahal, di musim sebelumnya MU sukses meraih gelar juara liga yang ke-20. Tak ingin mengulangi torehan minor tersebut, manajemen The Red Devils menunjuk Louis van Gaal sebagai manajer baru. Selain itu, mereka juga berhasil mendatangkan Ander Herrera, Luke Shaw dan yang teranyar Marcos Rojo pada bursa transfer awal musim ini. Sayang, MU gagal mengawali musim dengan hasil positif. Menyapu bersih kemenangan di enam laga pramusim, Manchester United harus menelan kekalahan 1-2 atas Swansea City di partai pembuka Premier League 2014/15 yang berlangsung di Old Trafford, akhir pekan kemarin. Kondisi yang saat ini dialami oleh MU membuat Scholes was-was. Mantan gelandang timnas Inggris itu khawatir Setan Merah tidak mampu lagi meraih titel juara Premier League, seperti yang kini menimpa Liverpool. Sukses merengkuh trofi liga pada musim 1989/90, The Reds sampai saat ini tak pernah lagi mencicipi gelar juara. "Saya cemas dengan kondisi United. Benar-benar cemas, mereka bisa mengalami masa suram seperti yang dialami oleh Liverpool pada 1990-an," tulis Scholes dalam kolomnya di The Independent. Jika tidak ingin seperti Liverpool, Scholes menuntut MU kembali mendatangkan pemain baru pada bursa transfer ini. Dia menilai, United harus menggaet lima pemain bintang demi kembali menjadi penguasa Premier League. "Apa yang mereka butuhkan? Lima pemain. Lima pemain yang tepat, yang bisa langsung bekerja keras dan membalikkan situasi yang terlihat sangat buruk," lanjutnya "Biar saya jelaskan. Saya muak harus mengkritik klub tempat saya memberikan hidup saya sebagai pesepakbola. Namun, United harus membendung penurunannya. >JANGAN LEWATKAN: >