Liga Indonesia Indonesia Berita

Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing

Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026

BolaSkor.com - Ketua Umum The Jakmania, Diky Soemarno, meminta Persija Jakarta berbenah untuk menghadapi putaran kedua Super League 2025/2026.

Persija yang mengusung target juara musim ini mengakhiri putaran pertama di peringkat tiga, tertinggal 3 poin dari Persib Bandung yang menjadi juara paruh musim.

Baca Juga:

Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia

Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja

Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta

Diky Soemarno berharap jendela transfer paruh musim bisa dimanfaatkan Persija untuk memperkuat skuadnya. Pemain yang minim kontribusi, diminta Diky untuk dievaluasi.

"Harapan saya, Persija harus terus berbenah. Harus tahu siapa yang dipertahankan dan siapa yang diganti," kata Diky Soemarno.

"Persija butuh pelapis yang sepadan dan pemain yang benar-benar memberikan kontribusi positif, bukan yang merugikan tim," ujarnya menambahkan.

Persija Bisa Contoh Persib

Thom
Thom Haye merayakan gol ke gawang Madura United. (BolaSkor.com/Arjuna Pratama)

Diky menilai Persija bisa mencontoh strategi Persib dalam mendatangkan pemain.

Strategi yang dimaksud Diky adalah mendatangkan pemain diaspora yang secara level permainan setara legiun asing.

Persib mendatangkan Eliano Reijnders dan Thom Haye di awal musim, bahkan kabarnya juga bakal memboyong Joey Pelupessy.

Ivar Jenner Dikaitkan dengan Persija

Sementara itu, Persija sempat dikaitkan dengan kapten Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025 yang akan meninggalkan FC Utrecht akhir musim nanti, yakni Ivar Jenner.

"Kalau ditanya soal nama pemain, saya tidak ingin menyebutkan secara spesifik. Namun, Persija bisa mencontoh klub yang menggunakan pemain diaspora," ujar Diky.

"Ada pemain diaspora yang kualitasnya setara pemain asing, tapi secara branding tetap pemain lokal. Jika ingin serius juara, Persija harus berani melakukan itu," ucap staf khusus Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung tersebut.

Bagikan

Baca Original Artikel