Inggris Berita

Keinginan Ruben Amorim Dapatkan Robert Lewandowski Pupus di Tangan Sir Jim Ratcliffe

Yusuf Abdillah - Minggu, 26 Oktober 2025

BolaSkor.com - Pelatih Manchester United Ruben Amorim dikabarkan ingin merekrut mesin gol Barcelona Robert Lewandowski pada musim panas mendatang.

Namun salah satu pemilik United Sir Jim Ratcliffe menolak keinginan sang pelatih.

Kontrak Lewandowski di Barcelona habis akhir musim ini dan dia kemungkinan besar tidak akan ditawari perpanjangan.

Baca Juga:

Manchester United Cetak Empat Gol, Investasi Pemain Dilakukan dengan Baik

Momentum Berlanjut, Manchester United Tak Pernah Kalah di Old Trafford jika Unggul di Babak Pertama

Ruben Amorim, Pelatih Ketiga yang Memenangi Dua Laga Tandang Premier League Melawan Juara Bertahan

Dengan kata lain, penyerang asal Polandia tersebut akan menjadi pemain yang bisa didapatkan secara gratis sebagai agen bebas.

Seperti dilansir Mirror, Amorim sangat ingin memboyong Lewandowski ke Old Trafford setelah kontrak sang veteran di Barcelona berakhir.

Amorim Butuh Pengalaman Lewandowski

Ruben
Ruben Amorim (X/premierleague)

Amorim disebutkan menginginkan pemain yang memiliki pengalaman seperti Lewandowski dalam skuadnya.

Pengalaman Lewandowski dinilai akan sangat bernilai di ruang ganti United untuk membantu menginspirasi para pemain muda.

Namun, keinginan Amorim pupus setelah Ratcliffe dikabarkan sangat menentang perekrutan pemain yang berada di pengujung karier.

Ratcliffe tidak ingin United mengambil cara lama saat mendatangkan Cristiano Ronaldo, Zlatan Ibrahimovic, Edinson Cavani, Raphael Varane, dan Bastian Schweinsteiger.

Lewandowski, yang saat ini berusia 37 tahun, masih belum memastikan masa depannya.

Agen Lewandowski, Pini Zahavi, baru-baru ini memberikan keterangan mengenai masa depan sang striker.

"Kontrak Lewandowski dengan Barcelona berakhir pada musim panas 2026, dan belum ada keputusan yang dibuat. Kita harus menunggu dan melihat apa yang terjadi dalam beberapa hari mendatang," ujarnya.

Zahavi juga menepis rumor yang menyebutkan Lewandowski bisa pindah ke Liga Pro Saudi.

Bagikan

Baca Original Artikel