John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
BolaSkor.com - John Herdman bertekad mencetak sejarah sebagai pelatih pertama yang membawa Timnas Indonesia juara Piala AFF
Tekad itu disampaikan John Herdman usai menghadiri drawing atau undian Piala AFF 2026 atau yang kini bernama ASEAN Championship 2026 di Jakarta, Kamis (15/01).
John Herdman merasa tertantang karena Timnas Indonesia belum pernah menjadi juara dalam turnamen yang pertama kali digelar pada 1996 ini.
Baca Juga:
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Prestasi terbaik Timnas Indonesia adalah enam kali menjadi runner-up pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2021.
"Saya pikir peluang untuk belum pernah memenangkan turnamen adalah hal yang baik bagi pelatih baru. Karena hal terakhir yang Anda inginkan adalah menjadi pelatih yang sudah menang enam kali berturut-turut dan Anda harus pergi untuk memenangkan yang ketujuh," kata John Herdman.
"Jadi, melakukannya untuk pertama kali dan membuat sejarah bersama para penggemar, bersama para pemain, itulah pola pikir yang ingin saya bawa ke turnamen ini. Dan saya pikir ini adalah peluang yang nyata dengan grup yang kita miliki."
"Jadi ini akan menjadi level permainan yang setara. Tim yang sukses adalah tim yang paling ingin mewakili negaranya pada saat itu dan mengambil kesempatan untuk menjadi tim Indonesia pertama yang mengangkat trofi di Piala AFF," ujarnya.
Timnas Indonesia Satu Grup dengan Juara Bertahan

Undian grup ASEAN Hyundai Cup 2026 di Jakarta, Kamis (15/1). (BolaSkor/Rizqi Ariandi)
Berdasarkan hasil drawing, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama juara bertahan Vietnam, pemilik empat trofi Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off yang mempertemukan Brunei Darussalam dengan Timor Leste.
Sementara itu, Grup B berisikan Thailand, Malaysia, Filipina, Myanmar, dan Laos. Dua tim terbaik dari setiap grup akan lolos ke babak semifinal.
ASEAN Championship 2026 digelar pada 24 Juli hingga 26 Agustus mendatang. Turnamen edisi kali ini menjadi spesial karena bertepatan dengan 30 tahun digelarnya kejuaraan bergengsi antarnegara Asia Tenggara ini.