Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
BolaSkor.com - Pertandingan berjalan kian intens di awal 2026 yang berlanjut hingga Senin (12/01) dini hari WIB, melibatkan laga di Piala FA dan Serie A.
Dari putaran tiga Piala FA, Manchester United memastikan mengakhiri musim nirgelar atau tanpa gelar setelah disingkirkan Brighton & Hove Albion di Old Trafford.
Bermain tanpa pelatih permanen pasca pemecatan Ruben Amorim, Red Devils yang sempat menang 4-2 atas Brighton di awal musim ini di liga, kalah 1-2.
Anak-anak asuh Darren Fletcher kalah melalui gol Brajan Gruda (12') dan eks pemain, Danny Welbeck (64'), yang diperkecil gol Benjamin Sesko (85').
Baca Juga:
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Man United juga bermain dengan 10 pemain ketika produk akademi, Shea Lacey, menerima kartu merah di menit 90.
Kendati Man United punya 60 persen penguasaan bola dengan total 19 tendangan, tujuh tepat sasaran, mereka tak dapat mencetak gol tambahan dan harus mengakui keunggulan Brighton.
Usai tersingkir dini di Piala Liga kontra Grimsby Town, kali ini Man United dikalahkan Brighton di Piala FA, memastikan mengakhiri musim tanpa gelar.
Inter Milan Imbang
Pada pekan 20 Serie A dua tim yang bertarung merebutkan Scudetto, Inter Milan dan Napoli bentrok di Giuseppe Meazza.
Pertandingan berjalan sengit yang dapat dilihat dengan ketatnya penguasaan bola 49 berbanding 51 persen Napoli.
Gelandang Napoli, Scott McTominay, mencetak dua gol (26', 81') dan Inter mencetak dua gol dari Federico Dimarco (9') dan penalti Hakan Calhanoglu (73').
Dengan hasil imbang tersebut, posisi tiga tim yang merebutkan Scudetto tak berubah. Inter di urutan satu dengan 43 poin, disusul oleh AC Milan (40 poin) dan Napoli serta Juventus (39 poin).
Hasil Laga Pekan 20 Serie A:
- Como 1-1 Bologna
- Udinese 2-2 Pisa
- Roma 2-0 Sassuolo
- Atalanta 2-0 Torino
- Lecce 1-2 Parma
- Fiorentina 1-1 Milan
- Verona 0-1 Lazio
- Inter 2-2 Napoli