Garudayaksa FC Hajar Sriwijaya FC 7-2, Langkah Promosi ke Super League Makin Dekat
BolaSkor.com - Garudayaksa FC berhasil menang telak 7-2 atas Sriwijaya FC, pada laga pekan ke-10 Championship Indonesia 2025/2026 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (11/11) malam WIB.
Garudayaksa FC unggul 2-0 atas Sriwijaya FC lewat gol Everton dan Debol pada babak pertama.
Kemudian, menambah lima gol lewat Concha Razzouk, Ryu, Roken Tampubolon, Taufik Hidayat, dan Asep Berlian.
Namun, Sriwijaya FC memperkecil ketertinggalan lewat dua gol Vieri dan Sutan Zico.
Baca Juga:
Akademi Garudayaksa Indonesia, Bukti Cinta dan Kepedulian Prabowo Subianto terhadap Sepak Bola
Makin Dekat Promosi
Kemenangan ini membuat Garudayaksa FC berada di posisi puncak klasemen sementara Grup A dengan raihan 23 poin dari 10 laga.
Jauh meninggalkan para pesaingnya di posisi kedua serta ketiga, Adhyaksa FC (28 poin) dan FC Bekasi City (14 poin)
Pelatih Garudayaksa FC, Khamid Mulyono, bersyukur anak-anak asuhnya memulai putaran kedua dengan meraih kemenangan telak.
"Memang ini tidak lepas dari target awal kami untuk promosi ke Super League musim depan. Kami bersyukur memulai putaran kedua dengan meraih kemenangan,"
"Tapi saya tekankan kepada pemain agar tidak besar kepala dan fokus di setiap pertandingan," kata Khamid Mulyono.