Liga Indonesia Indonesia

Empat Tahun Tak Hadapi Persija di Jakarta, Persib Merasa Biasa Saja

Frengky Aruan - Jumat, 29 Juni 2018

BolaSkor.com - Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta lagi di Jakarta setelah sekitar empat tahun tak bertemu di Ibukota. Maung Bandung akan dijamu Persija di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (30/6).

Pertemuan belakangan kerap terjadi di Solo dan Sleman. Persoalan keamanan yang selalu membumbui rencana pertandingan di Jakarta menjadi sebab.

"Memang ini baru main lagi dengan Persija di Jakarta. Biasanya di Solo dan Sleman. Terakhir di Solo. Saya kira pertandingan akan biasa saja, sama seperti ketika melawan tim lain," jelas pelatih kiper Persib Anwar Sanusi, Jumat (30/6).

Menurutnya, Persib juga selalu mendapat tekanan dari suporter Persija ketika dijamu di luar Jakarta. "Saat pertandingan melawan Persija walau di luar, atmosfer The Jak terasa."

"Tidak ada masalah juga bagi kami walau main di Jakarta," terang Anwar Sanusi.

Anwar Sanusi memastikan bahwa Bojan Malisic dkk. akan tampil fight. Adapun Febri Hariyadi menegaskan bahwa kemenangan dibidik.

Bagikan

Baca Original Artikel