Inggris Berita

Deretan Statistik yang Mendukung Man City Semakin Membenamkan Arsenal di Jurang Degradasi

Johan Kristiandi - Jumat, 27 Agustus 2021

BolaSkor.com - Manchester City akan menjamu Arsenal pada laga pekan ketiga Premier League 2021-2022, di Stadion Etihad, Sabtu (28/8). Berdasarkan statistik, The Citizens punya kans besar semakin membenamkan Arsenal di jurang degradasi.

Arsenal menuai hasil buruk pada dua laga awal Premier League 2021-2022. Menghadapi Brentford dan Chelsea, Pierre-Emerick Aubameyang dan kawan-kawan selalu kalah.

Baca Juga:

Sol Campbell Gatal Ingin Benahi Pertahanan Arsenal

4 Alasan Manchester City Akan Memperparah Penderitaan Arsenal

Arsenal 0-2 Chelsea: Nestapa The Gunners Berlanjut

Manchester City

Tak heran, Arsenal terpaku pada posisi ke-19 klasemen sementara. Jalan Arsenal masuk empat besar pun menjadi cukup berat.

Apalagi, lawan yang akan dihadapi berikutnya adalah Manchester City. Dari sisi kualitas pemain, The Citizens masih lebih baik daripada Arsenal. Selain itu, Man City juga mulai menemukan ritme bermain usai menumbangkan Norwich City.

Selain itu, Arsenal juga punya catatan buruk melawan Manchester City. Arsenal tidak pernah menang dalam 11 pertandingan kontra Manchester City di Premier League. Hasilnya adalah sembilan kalah dan dua imbang.

Arsenal juga bisa kalah dalam sembilan pertandingan Premier League berturut-turut melawan Manchester city. Itu akan menjadi rekor baru untuk Arsenal kalah beruntun terlama menghadapi satu lawan.

Lebih lanjut, The Gunners juga hanya mengemas satu gol dalam tujuh pertandingan terakhir melawan Man City. Gol terakhir Arsenal adalah ketika Laurent Koscielny mendulang angka pada Februari 2019.

Bagikan

Baca Original Artikel