Inggris Berita

Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United

Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026

BolaSkor.com - Xabi Alonso menjadi pelatih yang bisa didatangkan Manchester United pada musim depan. Namun, ada satu alasan yang membuat langkah tersebut akan sangat berisiko.

Xabi Alonso resmi berpisah dengan Real Madrid. Kekalahan melawan Barcelona di final Piala Super Spanyol menjadi satu di antara penyebabnya.

Selain itu, Alonso dikabarkan juga gagal memegang kendali penuh di ruang ganti.

Baca Juga:

Melihat Staf Kepelatihan Michael Carrick di Manchester United

Alasan Manchester United Pilih Carrick ketimbang Solskjaer sebagai Pelatih Baru

Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United

Ada sejumlah pemain Madrid yang berseberangan dengan mantan pemain Liverpool itu.

Kini, manajemen Madrid pun telah menunjuk Alvaro Arbeloa untuk menukangi Kylian Mbappe dan kawan-kawan.

Xabi Alonso Siap Menerima Tantangan Baru

Pada sisi lainnya, Alonso tidak lantas mengurung diri. Fabrizio Romano melaporkan, Alonso siap menerima tantangan baru.

"Xabi Alonso belum kehilangan daya tariknya di bursa transfer manajer menjelang musim panas," tulis Fabrizio di X.

"Meskipun mengalami babak yang mengecewakan di Real Madrid, Alonso tetap sangat dihargai di industri ini, dengan klub-klub memantau langkah selanjutnya. Alonso siap untuk segera kembali."

Manchester United Pelabuhan Berikutnya?

Pada saat bersamaan, Manchester United juga sedang mencari pelatih anyar untuk mengarungi musim depan.

Posisi manajer yang saat ini diduduki Michael Carrick hanya berlaku hingga akhir musim.

Tak pelak, Alonso menjadi satu di antara nama yang bisa dipertimbangkan. Apalagi, Alonso telah teruji di Bundesliga dengan membawa Bayer Leverkusen menjadi juara.

Taktik Tiga Bek Bisa Jadi Malapetaka

Xabi
Xabi Alonso (Laman Resmi Real Madrid)

Namun, bukan berarti Alonso adalah sosok yang sempurna untuk Man United.

Sebab, Alonso adalah pelatih yang memiliki gaya main dengan sistem tiga bek. Ia membawa Leverkusen mengukir sejarah di Bundesliga dengan skema tersebut.

Sementara itu, ketika beradaptasi dengan skuad Real Madrid, Alonso mengubah taktiknya menjadi empat bek.

Hasilnya pun tidak memuaskan. Filosofi Alonso terlihat tidak berjalan maksimal pada formasi empat bek.

Oleh sebab itu, Man United bukanlah pelabuhan berikutnya yang tepat untuk Alonso. Alasannya, menurut kabar yang berembus di Inggris, satu di antara alasan manajemen Setan Merah mendepak Ruben Amorim adalah karena ngotot menggunakan taktik tiga bek.

Para petinggi Manchester United meyakini lebih baik memaksimalkan pemain yang ada saat ini dengan skema empat bek daripada menuruti keinginan Amorim memboyong pemain anyar untuk melengkapi skema tiga pemain belakang.

Bagikan

Baca Original Artikel