Liga Indonesia Indonesia Berita

Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh

Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025

BolaSkor.com - Skuad Persija Jakarta dalam motivasi tinggi jelang duel kontra Arema FC pada pekan ke 12 Super League 2025/2026 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).

Persija membidik kemenangan keempat secara beruntun pada musim ini ketika menghadapi Arema FC.

Sebelumnya, Persija menang atas Persebaya Surabaya, Madura United, dan PSBS Biak.

Baca Juga:

Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC

Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini

Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit

Menariknya, dua dari tiga kemenangan itu didapatkan saat Macan Kemayoran bertandang ke Jawa Timur.

"Persiapan yang kami jalani sejauh ini berjalan sesuai rencana. Kami punya satu pekan persiapan yang luar biasa," kata pelatih Persija, Mauricio Souza.

"Semua pemain terlihat sangat termotivasi menghadapi laga nanti."

"Kami berharap pertandingan juga bisa berlangsung luar biasa," tutur pelatih asal Brasil tersebut.

Mauricio Souza Hormati Arema FC

Selebrasi
Selebrasi Arkhan Fikri usai membobol gawang PSM Makassar, Minggu (19/10). (X/AremaFCOfficial)

Meski membidik kemenangan, Mauricio Souza tetap menghormati Arema FC yang dia anggap sebagai lawan tangguh.

Arema FC meraih dua kemenangan dalam tiga laga terakhir. Namun, dua kemenangan itu didapat saat main tandang.

Di Kanjuruhan, Arema FC tengah mengalami tren negatif. Singo Edan selalu kalah dalam tiga laga terakhir di sana, di antaranya melawan Borneo FC (1-3), Persib Bandung (1-2), dan Dewa United Banten FC (1-2).

Namun, Mauricio Souza tak mau berpatokan dengan statistik tersebut dan menilai bahwa Arema FC akan berjuang habis-habisan meraih kemenangan.

"Pertama, saya tidak terlalu percaya pada statistik. Setiap pertandingan adalah cerita baru," ujarnya.

"Arema merupakan tim yang bagus dan dilatih oleh pelatih yang luar biasa. Bermain di kandang, mereka selalu menjadi lawan yang kuat," tutur Souza.

Bagikan

Baca Original Artikel