Inggris Berita

Arne Slot Disarankan Cadangkan Mohamed Salah

Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025

BolaSkor.com - Liverpool saat ini sedang dalam periode buruk setelah menelan empat kekalahan beruntun di semua ajang.

Seiring dengan deretan kekalahan tersebut, satu nama yang menjadi sorotan, Mohamed Salah.

Mesin gol Liverpoolnya tersebut dihujani kritik dan dianggap sebagai salah satu sosok yang bertanggung jawab atas hasil buruk The Reds.

Baca Juga:

Pernah Dapat Tawaran dari Manchester United, Jurgen Klopp Ungkap Alasan Pilih Melatih Liverpool

Liverpool Kalah 4 Kali Beruntun, Ujian Besar untuk Arne Slot

Hasil Premier League: Dibekap Manchester United 2-1, Liverpool Akhirnya Kalah di Anfield

Legenda Liverpool, Jamie Carragher, bahkan meminta pelatih Arne Slot untuk mencadangkan Salah untuk laga ke depan.

"Menurut saya, Salah sudah tidak seharusnya mendapat garansi starter dalam setiap pertandingan," ujar Carragher dikutip dari Sky Sports.

"Liverpool akan menjalani dua laga tandang melawan Eintracht Frankfurt dan Brentford. Saya pribadi merasa Salah tidak seharusnya menjadi starter."

Carragher berharap Salah bisa memahami kondisinya dan rela berkorban demi mengantar The Reds kembali ke jalur kemenangan.

Salah kesulitan menunjukkan performa terbaiknya di awal musim dan hanya mampu menciptakan tiga gol serta tiga assist dalam 11 penampilan di semua kompetisi.

Laga melawan Manchester United menjadi bukti Salah sudah tidak setajam musim lalu dengan membuang peluang dan membuat kesalahan yang tidak perlu.

Kondisi Bugar, tapi Tumpul

Dalam kesempatan yang sama mantan bek Manchester United Gary Neville, mengungkapkan keterkejutannya melihat performa Salah.

Menurutnya, secara fisik penyerang berusia 33 tahun itu tidak mengalami penurunan kebugaran, namun kehilangan ketajamannya dalam penyelesaian akhir.

"Biasanya ketika seorang pemain mendekati akhir kariernya, yang Anda perhatikan adalah penurunan fisiknya, tapi saya tidak melihat penurunan fisik pada Salah," ujar Nevilla.

"Tapi tekniknya dalam menendang, memberikan umpan silang, dan -penyelesaian akhir, itulah yang terlihat kurang."

Bagikan

Baca Original Artikel